PENGAIRAN BASAH KERING PADA TANAMAN PADI


PENGAIRAN BASAH KERING


Pengertian:
Adalah suatu pengaturan air di lahan sawah  pada kondisi tergenang dan kering secara bergantian untuk menghemat air dan mengoptimalkan pertumbuhan tanaman


Tujuan:
Sebagai salah satu upaya dalam mengantisipasi anomali iklim yang ekstrim sehingga diharapkan penerapan teknologi tersebut mampu mempertahankan atau meningkatkan produksi tanaman padi
(Sumber BPTP Lampung


Penjelasan:
Teknik hemat air dalam budidaya padi sawah dilakukan mulai dari tahapan persiapan lahan dan selama masa pertumbuhan tanaman, bahkan hingga pada fase dimana tanaman menjelang panen.  Teknik hemat air dapat dilakukan dengan cara perbaikan atau penyesuaian teknik budidaya dengan memanfaatkan  potensi sumber daya air setempat dan melalui inovasi teknologi pertanian yang salah satunya adalah pengairan basah kering (INTERMITTEN IRRIGATION).



Berikut ini adalah periode pengeringan dan penggenangan tanaman padi:
No
Waktu Pengairan Basah/Kering
Ketinggian Air (Cm)
Keterangan

1
00 – 10 HST
1 – 2 APT
Pada Satu Periode, Penambahan Ketinggian Air Hanya Dilakukan Satu Kali. Lalu Air Dibiarkan Surut Hingga Ketinggian Air Minimal Pada Periode Tersebut.
Dan Pada Periode Selanjutnya  Dilakukan Lagi Penambahan Ketinggian Air Yang Disesuaikan Dengan Kebutuhan Tanaman.
2
11 – 24 HST
4 APT – 10 BPT
3
25 – 28 HST
4 APT – 2 APT
4
29 – 35 HST
2 APT – 10 BPT
5
36 – 40 HST
4 APT – 10 BPT
6
41 – 45 HST
4 APT – 5 BPT
7
46 – 49 HST
2 APT
8
50 – 54 HST
2 APT – 10 BPT
9
55 – 58 HST
4 APT – 0 APT
10
59 – 70 HST
3 – 4 APT
11
71 – 75 HST
1 – 2 APT
12
76 – 80 HST
2 APT – 15 BPT
13
81 – 85 HST
4 APT – 15 BPT
14
85 – 100 HST
0 APT – 15 BPT

Keterangan:
APT                 : Atas Permukaan Tanah
BPT                 : Bawah Permukaan Tanah
HST                 : Hari Setelah Tanam

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Caplak/Pembuat Garis Tanam Padi sawah dengan Sistim Tanam Jajar Legowo 2:1 Dan 4:1

Caplak Jajar Legowo 2 : 1 dan 4 : 1

FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB KEHILANGAN HASIL PADA PROSES PANEN DAN PASCA PANEN PADI